Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:05 WIB

Buka Puasa Lima Direktur Jajaran Polda Jambi dan Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri: Kita Mitra Kerja dan Keluarga 

KOTAJAMBI – Pada hari ke 12 Puasa Ramadhan 1446 H, Dirpolairud Kombes Pol Agus Tri Waluyo, Dirreskrimsus Kombes Pol Dr Bambang Yugo Pamungkas, Dirresnarkoba Kombes Pol Dr Ernesto Saiser, dan Dirreskrimum Kombes Pol Dr Manang Soebati didampingi Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto dan Dirtahti menggelar buka puasa bersama insan pers (wartawan) liputan Polda Jambi bertempat di Kopi Tiam Sahabat, Rabu (12/3/2025).

 

Berbagai media hadir dalam acara buka bersama tersebut, baik media online, cetak televisi dan radio membaur dalam satu ruangan sebagai mitra kerja dan bentuk sinergi antara Polri dan Pers.

BACA LAINNYA  Pererat Silaturahmi Antara Polri dan Komunitas Kicau, Kapolda Jambi: Menang Kalah Itu Biasa

 

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengucapkan terima kasih atas sinergi yang selama ini terjalin dan teman-teman pers telah banyak membantu memberikan informasi kepada masyarakat dalam sebuah pemberitaan positif tentang Polda Jambi dan jajaran.

 

“ Semoga sinergi ini terus berjalan dan terjalin, hari ini kita buka puasa bersama untuk memperkuat sinergi,” ujarnya.

 

Sementara itu, Dir Polairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo mengatakan mewakili Tiga Direktur Satker Polda Jambi sangat bersyukur atas sinergitas yang telah terjalin dengan baik, yang mana jika pun ada pemberitaan negatif itu merupakan kritik dan masukan bagi kami Satker untuk bekerja lebih baik.

BACA LAINNYA  Pengamanan Pilkades Serentak 2022, Polres Tanjabbar Terjunkan 265 Personel 

 

“ Hari ini kita berkumpul selain buka puasa bersama juga mempererat tali persaudaraan, yang mana jika kita saat jam kerja merupakan mitra kerja, maka hari ini kita adalah keluarga,” ungkap Kombes Pol Agus Tri Waluyo.

 

Selain itu Dirpolairud juga berharap kedepannya hubungan antara insan Pers dan Polri khususnya Polda Jambi semakin baik lagi.

 

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pembacaan doa dan buka puasa bersama dengan khidmat. (Viryzha)

Share :

Baca Juga

Berita

Masyarakat Keluhkan Jalan Rusak, Pj Bupati Bachyuni Tinjau Kondisi Jalan Desa Bakung – Niaso

Berita

Panglima Kodam II/Sriwijaya Pimpin Langsung Sertijab dan Lepas Sambut 3 Penjabat Jajaran Kodam II/Swj

Berita

Kapolda Jambi Lakukan Pengecekan Penyaluran Dana Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima / Warung

Berita

Saksikan..!!!??Pertandingan Hari Ini Antara Kesebelasan Kecamatan Peudawa Melawan Kesebelasan Julok

Berita

Bikers Yamaha di Jambi Nikmati Jajal All New R15 Connected Series Bersama Pembalap Berprestasi Mendunia

Berita

Meningkatkan Kualitas Layanan Sosial di Provinsi Jambi

Berita

Kalemdiklat Polri Hadiri Penutupan Diklat Integrasi Kampus Kebangsaan TNI dan Polri TA 2022

Berita

Foto Hasil Karya Jurnalistik Diambil, Sejumlah Wartawan Tanjabbar Angkat Bicara