Kapolres Tanjab Timur Lantik 78 Personel Polisi Rukun Warga Cegah Karhutla, Pangdam II/Sriwijaya Lakukan Patroli Udara dan Cek Kesiapan Posko di TN Berbak Disambut Irjen Pol Rusdi Hartono, Kunjungan Baznas Bahas Kerjasama Bersama Polda Jambi Buka Rakernis Fungsi Intelkam, Ini Penyampaian Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono  Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Kapolri Sampaikan Terima Kasih Semua Pihak

Home / Kota Jambi

Senin, 4 April 2022 - 11:25 WIB

Danrem 042/Gapu : Kenaikan Pangkat Dapat Menambah Semangat Dan Etos Kerja

Bidik Indonesia News, JAMBI – Sebanyak 20 personel Korem 042/Gapu mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi pada periode 1 April 2022.

 

Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta dalam keterangan tertulis mengatakan bahwa Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, S. IP., M. M pada Senin (4/4) pagi menerima secara langsung laporan Korps Kenaikan Pangkat 20 personel Korem 042/Gapu yang terdiri dari Perwira naik pangkat sebanyak 4 orang, Bintara 15 orang dan Tamtama 1 orang.

 

Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Anggota Korem 042/Gapu periode 1 April 2022, dilaksanakan di Balai Prajurit Makorem 042/Gapu Jambi.

 

Danrem 042/Gapu dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh personel Korem 042/Gapu yang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama pada periode 1 April 2022.

BACA LAINNYA  Kapolda Jambi Pimpin Upacara Keberangkatan Satgas Satuan Organik Papua Yonif Raider 143/Ksatria Jaya

 

Saya juga ucapkan selamat kepada Para Istri yang ikut mendampingi suaminya dalam melaksanakan Korps Raport kenaikan pangkat.

 

_“Karena keberhasilan yang diraih tidak terlepas dari dukungan yang diberikan istri kepada suaminya. Hal tersebut merupakan gambaran keharmonisan dalam rumah tangga setiap Prajurit Korem 042/Gapu,” kata Danrem._

 

Selanjutnya Brigjen TNI Supriono menambahkan bahwa kenaikan pangkat merupakan suatu bentuk kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan TNI, Bangsa dan Negara serta amanah dari Tuhan Yang Maha Kuasa yang diberikan kepada prajurit yang mampu menunjukkan prestasi, dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya yang baik sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.

 

_“Semakin tinggi pangkat yang disandang, maka semakin tinggi tuntutan tanggung jawab atas pelaksanaan tugas yang diembannya”, ungkapnya._

BACA LAINNYA  Danrem 042/Gapu Hadiri Rapat Evaluasi Antisipasi Lonjakan Penularan Kasus Covid-19 Akibat Libur Nataru

 

Danrem berharap dengan adanya kenaikan pangkat ini, dapat menambah semangat dan etos kerja yang dilandasi dengan nilai-nilai ketulusan, keikhlasan dan kejujuran, didasari kerja keras dengan dedikasi dan motivasi serta loyalitas yang tinggi dalam pengabdian di Satuan Korem 042/Gapu, tutupnya.

 

Usai kegiatan, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, S.IP., M.M beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya Ny. Wiwik Supriono dan pengurus memberikan ucapan selamat kepada para anggota yang naik pangkat, berturut-turut diikuti Kasrem 042/Gapu Para Kasi, dan Kabalakaju serta anggota yang hadir dalam kegiatan tersebut.

 

Authentikasi : Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta.

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Kota Jambi

Selama Triwulan, Satlantas Polresta Jambi Catat Ratusan Data Tilang ETLE 

Kota Jambi

Danrem 042 Gapu Sampaikan Pesan Saat Sertijab Dandim 0420 Sarko

Kota Jambi

Cek Kesiapan Satgas Satuan Organik Papua Yonif Raider 142/KJ, Ini Pesan Asops Panglima TNI

Kota Jambi

Kapolda Jambi Gelar Zoom Meeting Bersama Jajaran Polda Jambi Di Puskesmas Pall X Kotabaru

Kesehatan

Kapolda Jambi Tinjau Langsung Vaksinasi Anak Di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Jambi,

Kota Jambi

Kasiren Korem 042/Gapu Hadiri Penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Pembangunan ZI Tahun 2022 di Kanwil Kemenkum HAM Prov Jambi 

Kota Jambi

2.000 Bantuan Paket Sembako Diterima Polda Jambi Untuk Disalurkan Ke Masyarakat

Kota Jambi

Kebakaran di Soloksipin, Kios dan Rumah Warga Terbakar