Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Jumat, 31 Januari 2025 - 19:03 WIB

Dukung Program Asta Cita, Sat Reskrim Polres Aceh Timur Cek Ketersediaan Pupuk Bersubsidi

Dalam mendukung Program Asta Cita yang digagas Presiden Republik Indonesia, Unit III Tipidter Sat Reskrim Polres Aceh Timur, Polda Aceh melakukan pengecekan ketersediaan dan pengawasan pendistribusian pupuk bersubsidi.

 

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit III Tipidter Sat Reskrim Polres Aceh Timur Ipda Deva Ipda Deva Reynaldi Wiraa, S.Tr.K.,M.H. bersama dengan Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Aceh Timur serta dinas terkait lainnya melakukan pengecekan terhadap sejumlah kios pupuk di wilayah Idi Rayeuk, Jum’at, (31/01/2025) pagi.

 

Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Iptu Adi Wahyu Nurhidayat, S.TrK.,S.I.K. mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya penyelewengan dan kelangkaan pupuk bersubsidi guna mendukung program Asta Cita dalam rangka mewujudkan swasembada pangan.

 

“Pengecekan ini juga merupakan tindak lanjut dari Program Asta Cita Aspek Ketahanan Pangan guna memastikan ketersediaan dan kestabilan harga pupuk bersubsidi di tengah-tengah masyarakat,” kata Adi.

BACA LAINNYA  M. Hafiz Fattah : “Tidak ada waktu untuk selebrasi, kita langsung Fokus ke Agenda - Agenda Dprd”

 

Disebutkan, berdasarkan pengamatan di lapangan untuk stok pupuk di tingkat distributor masih cukup dan stok pupuk bersubsidi yang ada masih mampu mencukupi kebutuhan para petani.

 

“Terhadap kios pupuk di wilayah Idi Rayeuk menjual pupuk bersubsidi sesuai dengan aturan yang berlaku yaitu menjual pupuk subsidi sesuai dengan harga HET serta menjual untuk peruntukannya sesuai dengan RDKK,” sebut Kasat Reskrim.

 

Ditegaskan, Polres Aceh Timur akan secara rutin dan berkelanjutan dalam mengawasi dan mengecek ketersediaan stok pupuk bersubsidi dari mulai tingkat distributor sampai dengan para petani.

 

“Saat ini Bapak Presiden RI membuat Program Asta Cita dalam rangka mendukung ketahanan pangan, untuk itu, ketersediaan pupuk merupakan hal yang penting dan harus bisa terpenuhi dikalangan petani guna mendukung program swasembada pangan bisa berjalan dengan baik sesuai dengan harapan,” sambung Kasat Reskrim.

BACA LAINNYA  Terlibat Pelanggaran Dan Tindak Pidana Dua Oknum Personil Polres Merangin Di PTDH

 

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk membantu mengawasi pendistribusian pupuk dan apabila ada penyelewengan maka segera laporkan kepada kami serta Polres Aceh Timur akan berkoordinasi dengan instansi terkait guna mendukung Asta Cita dan salah satunya program ketahanan pangan.

 

“Dengan keterlibatan Polri dalam kegiatan seperti ini, masyarakat diharapkan semakin termotivasi untuk terus mengembangkan potensi pertanian dalam mewujudkan swasembada pangan sesuai dengan program Asta Cita Bapak Presiden RI.” Terang Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Iptu Adi Wahyu Nurhidayat, S.TrK.,S.I.K.

Share :

Baca Juga

Advetorial

Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J Diawasi Pihak Eksternal

Berita

Waspadai Penipuan, Pemkot Imbau Masyarakat Jangan Percaya Akun Mengaku Pj Wali Kota Jambi

Berita

Teken Pakta Integritas Anti Narkoba, Dirpolairud Polda Jambi : “ketahuan Saya Pecat.!!!

Berita

Mengenang 20 Tahun Tsunami Aceh, Sirene Dihidupkan Selama 3 Menit

Berita

Kepedulian Kapores Aceh Timur Terhadap Personel Yang Sedang Sakit

Berita

PLT Dinas Sosial Aceh Timur Kunjungi Warga Yang Sakit Didesa Gampong Jawa.

Berita

Buka Rakerda 2022, Kajati Jambi Apresiasi Jajaran Kejaksaan Penuh Tanggungjawab Susun Laporan

Berita

Kapolda Jambi Buka Sumatera CUP Prix (SCP) Nasional Championship 2023