Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:51 WIB

Gelar Tabligh Akbar, Pemprov Jambi Hadirkan Ustadz Ucay Peringati Isra’ Mi’raj 1446 H

Jambi – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi menyelenggarakan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah. Acara tersebut menghadirkan penceramah kondang Ustadz Anugrah Cahyadi, atau yang dikenal dengan Ustadz Ucay. Peringatan Isra’ Mi’raj ini dihadiri langsung Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH, di Masjid Agung Al Falah Kota Jambi, Kamis (23/01/2025) pagi.

Dalam sambutan dan arahannya Gubernur Al Haris mengatakan, Peringatan Isra’ Mi’raj merupakan momentum penting untuk merefleksikan perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW. Kisah luar biasa ini hendaknya menjadi inspirasi untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan umat Islam kepada Allah SWT.

“Marilah kita jadikan momen ini sebagai titik balik untuk meningkatkan kualitas ibadah dan amal saleh. Semoga kita dapat meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, kita dapat meraih ridho Allah SWT dan keberkahan hidup didunia dan akhirat,” kata Gubernur Al Haris.

BACA LAINNYA  Jaga Stabilitas Harga Dampak Kenaikan BBM, Ditreskrimsus Polda Jambi Kawal Operasi Pasar 

Gubernur Al Haris menambahkan, peristiwa Isra’ Mi’raj merupakan perjalanan suci yang penuh hikmah dan keajaiban. Momentum ini mengajarkan umat Islam tentang ketaatan dan kesabaran dalam menjalankan perintah agama. Isra’ Mi’raj juga mengingatkan akan pentingnya sholat sebagai sarana komunikasi dengan Allah SWT.

“Marilah kita jadikan peristiwa bersejarah ini sebagai inspirasi untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Semoga kita senantiasa mendapat rahmat dan keberkahan-Nya,” tambahnya.

BACA LAINNYA  DPC GMNI Jambi Memulai Langkah Persatuan, Kader Gmni: Diduga Hanya Langkah Bagi - bagi Kekuasaan.

“Saya mengajak kita semua terutama jamaah laki-laki untuk melaksanakan sholat berjamaah, sebagaimana yang telah kami implementasikan melalui kegiatan subuh keliling setiap subuh Jum’at di masjid-masjid yang tersebar di Provinsi Jambi,” pungkasnya.

Di sisi lain, dalam ceramah yang dihadiri ratusan jamaah itu, Ustadz Ucay menyampaikan beberapa amalan yang perlu dilakukan setiap muslim sebelum memasuki bulan suci Ramadhan.

“Sebelum memasuki Ramadhan, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu melunasi hutang puasa dan memperbanyak zikir,” ujar ustadz kondang tersebut. (Diskominfo Provinsi Jambi/Waaly Arizona/Foto: Agus Supriyanto/Video: Ardi. S, Erict Sutriedi)

Share :

Baca Juga

Berita

Pria di Kota Jambi Aniaya Teman Wanita Hingga Masuk Rumah Sakit, Diduga Karena Hubungan Asmara

Berita

Sertijab Kakanwil dan Pisah Sambut Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jambi

Berita

Petugas Lapas Jambi Berhasil Gagalkan Penyelundupan Handphone

Berita

Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana, Gubernur Al Haris: Pemerintah Harus Cepat Tanggap dan Responsif

Berita

Peredaran Obat-obatan Tanpa Izin Edar Digagalkan Bea Cukai dan BPOM Jambi

Berita

Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2025 Dibuka hingga 6 Maret

Berita

Korem 042/Gapu Gelar Upacara Bendera 17-An, Irup Sampaikan Amanat Kasad

Berita

Polres Aceh Timur Gelar Latpraops Mantap Brata Persiapan Pengamanan Pemilu 2024