Jambi – Adanya larangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada para pejabat pemerintah dan aparatur sipil negara (ASN) melakukan buka puasa bersama selama bulan suci Ramadan 1444 Hijriyah (H) tidak membuat jajaran Gubernur Jambi, Dr H Al Haris, SSos, MH dan Wakil Gubernur Jambi, Drs H Abdullah Sani, MPdI menghentikan jalinan silaturahmi dengan warga masyarakat.
Guna menjalin silaturahmi dengan berbagai lapisan masyarakat, Al Haris dan Abdullah Sani menghidupkan kembali tradisi Safari Ramadan. Melalui Safari Ramadan tersebut, Al Haris dan Abdullah Sani menemui warga masyarakat di desa-desa. Pada Safari Ramadan tersebut Al Haris dan Abdullah Sani berkesempatan melakukan salat tarawih bersama, berdialog sekaligus beramah tamah menjalin rasa kekeluargaan dengan warga masyarakat.
Gubernur Jambi, H Al Haris pada pekan pertama Ramadan melakukan Safari Ramadan ke Desa Matra Manunggal, Kecamatan Bahar Utara, Kabupaten Muarojambi, Provinsi Jambi, Minggu (26/03/2023). Safari Ramadan tersebut turut diikuti Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi, Edi Kusmiran dan Penjabat (Pj) Bupati Muarojambi, Bachyuni Deliansyah.
Pada kesempatan tersebut Al Haris melakukan salat tarawih dan berdialog dengan warga desa di Masjid Nurul Ikhsan, Desa Matra Manunggal. Pada kesmepatan itu Al Haris juga memberikan bantuan dana kepada pengurus masjid dan bantuan kebutuhan pokok kepada warga masyarakat kurang mampu.
Al Haris pada kesempatan itu mengungkapkan, umat Muslim yang memiliki status ekonomi lebih baik perlu meningkatkan rasa kepedulian sosial melalui berbagi rejeki dengan warga kurang mampu. Kepedulian sosial tersebut perlu dilaksanakan terutama selama bulan Ramadan ini. Kemudian masyarakat Jambi juga perlu bersyukur di tengah sitasi kondusif Jambi saat ini.
“Menurut saya, ada dua hal penting yang harus kita lakukan mengisi bulan Ramadan ini, yakni meningkatkan rasaya bersyukur dan berbagi untuk sesama. Kota bersyukur karena Jambi dalam kondisi aman dan tenang memasuki bulan Ramadan ini. Kemudian kita berbagi karena masih banyak warga membutuhkan bantuan di bulan suci ini. Karena itulah saya memberikan bantuan kepada pengurus masjid dan bantuan sembako kepada warga kurang mampu,”katanya.