Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 13 Juli 2022 - 20:41 WIB

Kapolda Jambi Melayat Ke rumah Duka Brigpol Nofryansah Yoshua

Bidik Indonesia News, Muaro Jambi – Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, melayat ke rumah duka mendiang Brigpol Nofryansah Yoshua Hutabarat, Brimob asal Jambi yang tewas dalam insiden di rumah dinas Kadiv Propam Polri beberapa waktu lalu.

 

Kapolda Jambi tiba di lokasi pukul 10.30 pada hari Rabu 12 Juli 2022, di Unit I, Desa Suka Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muarojambi. Didampingi Dir Intelkam Polda Jambi Kombes Pol Bondan Witjaksono, Rachmad disambut kedua orang tua mendiang, dan keluarga besarnya.

 

“Saya datang secara pribadi untuk menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya pada keluarga besar di sini,” kata Rachmad, saat itu. Rachmad juga meminta maaf baru bisa hadir di rumah duka, dikarenakan banyaknya kegiatan yang tak bisa ditinggalkannya.

BACA LAINNYA  Tingkatkan Pelayanan, RSUD Raden Mattaher Bangun gedung Pelayanan Jantung Terpadu dan Bunker Radioterapi

 

Meski begitu, dia tetap berusaha untuk dapat berilaturahmi dan menghibur keluarga besar mendiang Brigpol Nofryansah Yoshua Hutabarat. Rachmad pun menampung aspirasi dari pihak keluarga.

 

Untuk meringankan beban keluarga besar, Kapolda Jambi mengatakan akan mengirimkan dokter dan petugas trauma healing, bagi ibu kandung Yosua. “Mereka akan memeriksa keadaan kesehatan ibunda. Mudah-mudahan dapat meringankan beban dari keluarga, nantinya keluarga dapat mencurahkan segala perasaan kepada petugas trauma healing tersebut,” kata jenderal bintang dua itu.

BACA LAINNYA  Sembunyikan Sabu di Dalam Plastik Milo, Satu Warga Aceh Berhasil Diamankan BNNP Jambi

 

Rachmad juga mengatakan, saat ini Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo telah membentuk tim untuk membuat peristiwa itu terang benderang. Dia juga mengimbau keluarga besar mendiang Brigadir Yosua, agar mempercayakan masalah ini pada Polri.

 

Kedatangan Rachmad pun disambut baik oleh segenap keluarga besar. Ayah kandung Yosua, Samuel Hutabarat mengatakan mereka sangat berharap agar barang-barang Yosua bisa segera dikembalikan.

 

Setelah berbincang, Kapolda Jambi didampingi kedua orang tua Yosua dan keluarga besar, mendatangi Tempat Pemakaman Umum (TPU) di mana Yosua dimakamkan dan memimpin langsung doa untuk almarhum yosua. (Red)

Share :

Baca Juga

Berita

Kendalikan Inflasi Pangan di Provinsi Jambi, Korem 042/Gapu Tanam Perdana 10.000 Bibit Cabai Merah

Berita

Pabung Batanghari Ikuti Tanam Perdana Padi Sawah di Olak Besar.

Berita

Terpantau Arus lalu lintas Angkutan Batubara Ikuti Aturan dan Lengang Pada Hari ke 8

Berita

Lapas Kuala Tungkal Gagalkan Penyelundupan di Duga Sabu Disaluran air

Berita

Bangun Sinergitas, Serma Yoga Eka Lakukan Komsos dengan Staf Kelurahan Jelmu

Berita

Berlangsung Meriah, Lapas Idi Laksanakan Pekan Olahraga dan Keagamaan bagi Warga Binaan

Berita

Tindakan Tegas, Danramil Jambi Timur Bersama Kapolsek Grebek Arena Sabung Ayam.

Berita

Pastikan Mudik Nyaman dan Aman, BPJN Jambi Targetkan Perbaikan Jalan Nasional Zero Lubang