Bidik Indonesia News, Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf M. Yamin Dano mewakili Komandan Korem Brigjen TNI M. Zulkifli,S.I.P., M.M., menerima Audiensi Pengurus Badan Koordinator Wilayah Forum Kader Bela Negara (FKBN) Provinsi Jambi di ruang transit Makorem 042/Gapu, Jln Jend Urip Sumohajo Kel. Sungai Putri Kec. Danau Sipin Kota Jambi, Selasa (14/11/2021).
Adapun maksud tujuan Audiensi ini yakni melaksanakan silaturahmi kepada Pimpinan Korem 042/Gapu serta jajarannya guna mendapatkan masukan dan saran tentang pelaksanaan serta mekanisme pelaksanaan pelatihan dan penyuluhan tentang Bela Negara di Wilayah Provinsi Jambi
Kasrem 042/Gapu menyambut baik atas audensi yang dilaksanakan oleh Tim Forum Bela Negara ini, “terima kasih atas kunjungannya, saya berharap agar semua yang dilaksanakan harus direncanakan dengan matang serta jangan mengabaikan faktor keamanan,” Jelas Kasrem
Korem 042/Gapu dan jajarannya akan membantu dan mengarahkan bagaimana mekanisme pelaksanaan Forum Kader Bela Negara, sehingga dapat mencapai sasaran dan tujuan yang diharapkan.
Kasrem menunjuk Staf Teritorial sebagai pelaksana dalam membantu program Bela Negara yang akan dilaksanakan.
“Kordinasi dengan Stafter dalam pelaksanaannya, adapun pencapaian program Bela Negara bisa dikolaborasikan saat pelaksanaan TMMD maupun KKN mahasiswa, sehingga dampak pelaksanaan Bela Negara dapat meresap ke komponen terkecil dimasyarakat kita.”pungkas Kolonel Inf M Yamin
Hadir dalam kegiatan Audiensi, Pasi Komsos Mayor inf Iswadi, Filius Chandra Ketua FKBN, Mulyana Sekretaris FKBN, Tety wakil sekretaris FKBN, Alamsyah Sekai Humas FKBN.
Autentikasi : Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta