Bidik Indonesia News, Jakarta – Indonesia Face Model 2021 Digelar Dijakarta Jumat 3 Desember 2021. Acara yang digelar selama 2 Hari tersebut dilaksanakan di Jakarta.
Ivan Wirata Anggota DPRD Provinsi Jambi tampak hadir pada acara tersebut. Ivan Wirata memberikan Suport kepada Tiara Aprilita gadis cantik yang berasal dari Desa Suak Putat, Kecamatan
Sekernan berhasil Mewakili Provinsi Jambi pada ajang tersebut.
Ivan wirata menyampaikan “Salah satu kebanggaan bagi kita semua Khusus nya Masyarakat kabupaten Muaro Jambi , hal ini dikarenakan dia telah berhasil membawa harum nama provinsi Jambi dan kabupaten Muaro Jambi dengan mengenalkan batik Jambi di kancah
Nasional dan Keluar sebagai pemenang Duta Wisata pada ajang tersebut.
Saya pun sempat berbincang dengan owner Rainbow
Modeling Jambi Mas Putra, dimana si Tiara berlatih dan mengembangkan hobi nya sejak lama.
Mas putra menyampaikan kepada saya Muaro Jambi itu sangat bepotensi untuk melahirkan
Model – model yang hebat apalagi didukung dengan Batik Jambi yang sekarang sudah di kenal Nasional.
Sama seperti mas Putra, saya pun sangat berharap kedepan Pemerintah dapat lebih memperhatikan dalam hal
ini dan juga Dinas terkait bisa memberikan semangat dan
motiviasi agar kedepan bisa lebih baik lagi karena
dengan ada event-event seperti ni Jambi akan lebih dikenal lagi Batiknya.
Kemudian juga juara-juara model tersebut dapat dilanjutkan menjadi duta wisata jambi agar bisa mempromosikan potensi wisata dan produk umkm batik jambi seperti kuliner-kuliner khas Jambi serta sektor usaha lainnya apalagi mensos sekarang ini sangat berperan
Dan untuk Tiara Aprilita Saya Mengucapkan Terimakasih dan selamat sukses dalam karir nya. (Dhea)