Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 15 Mei 2024 - 17:26 WIB

Kerap Terjadi Jembatan Ditabrak Tongkang Batubara Jalur Sungai, BPJN Minta Gubernur Jambi Kaji Ulang 

JAMBI – Akhir-akhir ini di Sungai Batanghari kerap terjadi Kapal Tugboat membawa Tongkang Batubara menabrak beberapa jembatan yang dilalui hingga menuju pelabuhan.

 

Menyikapi hal tersebut, pihak Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi menyebutkan bahwa telah terjadi kerusakan di dua jembatan saat tongkang batu bara melewati bawah jembatan, diantaranya di Batanghari dan Jembatan Aurduri Kota Jambi.

 

Kepala BPJN Jambi Ibnu Kurniawan saat diwawancarai menyebutkan bahwa memang setelah dilakukan pengecekan di dua jembatan yang telah ditabrak atau disenggol tongkang bermuatan batu bara saat ini masih dalam posisi aman.

BACA LAINNYA  Kapolsek Jelutung Pimpin Langsung Pengamanan Antisipasi Kelulusan Siswa SMA

 

” Untuk kejadian dua hari lalu, yang tertabrak adalah fender dari pilar 5 jembatan Batanghari 1 dan memang kondisi jembatan masih aman,” ujarnya, Rabu (15/5/24).

 

Ditegaskan Ibnu Kurniawan, mengingat fender nya (pengaman) jembatan sudah rusak, maka akan sangat berbahaya bagi jembatannya sendiri dan para pengguna jalan jika jembatan tersebut kembali tertabrak.

 

” Jika kembali terjadi dikhawatirkan akan ada korban jiwa dari pengguna jalan mengingat kondisi lalu lintas di atas jembatan sangat padat,” lanjutnya.

 

Tidak hanya itu saja, Ibnu Kurniawan juga mengungkapkan untuk perbaikan jembatan yang rusak berdasarkan hasil keputusan rapat yang dihadiri oleh Gubernur Jambi Al Haris dan steakholder terkait bahwa perbaikan akan dilakukan oleh Perkumpulan Pengusaha Tambang Batubara (PPTB).

BACA LAINNYA  2.000-an Peserta Ikuti Night Fun Run For Safety BPTD PKJ Provinsi Jambi 2024

 

Selanjutnya, Kepala BPJN turut meminta kepada Gubernur Jambi untuk mempertimbangkan kembali jalur Sungai sebagai jalur angkutan batubara sampai infrastruktur pendukungnya siap dan tata kelolanya jelas oleh semua pihak.

 

” Ini kita lakukan agar tidak terjadi insiden tongkang pengangkut batu bara kembali tabrak Jembatan,” pungkasnya. (Viryzha)

Share :

Baca Juga

Berita

Kapolri-Dewan Pers Bertemu, Sepakat Cegah Polarisasi Pemilu

Berita

2168 Bintara Polri Resmi Ikuti Pendidikan Sekolah Inspektur Polisi

Berita

Ditlantas Polda Jambi Juara 1 Zona C Capaian Realisasi PNBP 

Berita

PetroChina Terima Studi Kunjungan Pendidikan Reguler Angkatan LXV LEMHANNAS RI

Berita

Satu Pekan, Satresnarkoba Polresta Jambi Tangkap 10 Pelaku dan Barang Bukti Narkoba jenis Sabu 1,6 Kilogram

Berita

Polri Tetapkan 23 Anggota Khilafatul Muslimin Sebagai Tersangka

Berita

Babinsa Kenali Asam Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Langgar Sabilil Huda

Berita

Empat Pelaku Pembakaran Hutan dan Lahan Diamankan Ditreskrimsus Polda Jambi