Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Kapolri Sampaikan Terima Kasih Semua Pihak Kapolres Tanjab Timur Cek Tahanan di Rutan Pastikan Kesehatan  Cegah Kekerasan Anak, Kanwil Kemenkumham Jambi Terima Kunjungan LPA Kota Jambi Tinjau Bangunan Bedah Rumah, Kapolres Tanjab Barat : Insya Allah Pekan Pertama Februari Rampung Mahasiswa Asal Jambi Achmad Ivka Raihan Beserta Tim Wakili Indonesia dan Raih Juara II Tingkat Dunia Dalam Kompetisi East Medical Student Conference Nepal  

Home / Berita

Selasa, 16 November 2021 - 16:09 WIB

Pelatihan Peningkatan Kemampuan Presenter Ditkamsel Korlantas Polri

Bidikil Indonesia News, Jakarta – Direktorat Keamanan dan Keselamatan (Ditkamsel) Korlantas Polri menggelar pelatihan peningkatan kemampuan presenter NTMC, RTMC dan TMC yang diikuti anggota Subdit Kamsel Ditlantas Polda se Indonesia di Fave Hotel Jakarta, berlangsung dari 16-19 November 2021. Demikian dikatakan Kasubdit Dikmas Dit Kamsel Korlantas Polri yang juga ketua penyelenggara, Kombes Pol Arman Achdiat, S.I.K., M.Si kepada wartawan, Selasa (16/11/2021).

 

Pelatihan bertujuan meningkatkan kemampuan dalam berkomunikasi dengan audiens. Ini mengingat peranan media sosial dalam peningkatan pelayanan publik sangat besar. Tren media sosial yang begitu akrab dengan masyarakat Indonesia saat ini dapat kita manfaatkan sebagai sistem informasi. Media sosial dapat menjadi sarana yang lebih efisien dalam membangun relasi. Pelatihan yang berlangsung selama 4 hari ini, dibuka Dirkamsel Korlantas Polri, Brigjen Pol Chryshnanda Dwilaksana.

BACA LAINNYA  Jaga Kamtibmas, Kapolda Jambi dan Jajaran Tegaskan Pantau Pelaksanaan Verifikasi Parpol Dan Tahapan Pemilu 2024.

 

Dalam sambutannya Brigjen Chryshnanda berharap, nantinya para peserta mampu menyampaikan pesan dengan lancar dan mudah dimengerti, sehingga audiens atau pendengar terbawa suasana pada apa yang disampaikannya.

Dari hasil pelatihan ini, ujarnya, mampu diimplementasikan di lapangan sehingga berhasil membawa topik yang mendalam dan tajam tidak membosankan serta bisa diikuti oleh audiens yang menontonnya. Di sini lah kekuatan skill public speaking atau komunikasi yang diperlukan untuk menjadi seorang presenter yang handal.

 

Ditegaskan, menjadi presenter handal bukan suatu hal yang bisa diraih secara singkat. Butuh pengalaman dan kemampuan berbicara di depan umum untuk bisa mewujudkan mimpi menjadi seorang komunikator yang baik. Terlepas dari itu, demam panggung sering menjadi tantangan bagi para presenter sebelum memulainya. Hal ini wajar. “Tapi perlu diingat ketika saudara membawakan sebuah acara, maka saudara harus menjadi bintang di panggung. Sehingga meninggalkan kesan yang kuat supaya audiens mengingat apa yang saudara sampaikan”, tandasnya.

BACA LAINNYA  Diskusi Penataan Angkutan Batubara, Dirlantas Polda Jambi Ingatkan Terkait Kuota Tambang Sesuai Kelas Jalan dan Daya Tampung 

 

Dikatakan, ketika masyarakat mudik merayakan lebaran, natal dan tahun baru membutuhkan informasi tentang situasi kamselticarlantas jalan yang akan dilewati dari NTMC, RTMC dan TMC Polri. Untuk itu, Korlantas Polri melaksanakan kegiatan peningkatan kemampuan terhadap presenter NTMC, RTMC dan TMC.

 

Menurut Dirkamsel Korlantas Polri, seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi sekarang ini, masyarakat membutuhkan respon secara cepat dan akurat tentang situasi Kamseltibcarlantas melalui media Polri, yaitu NTMC, RTMC dan TMC. Untuk itu, Polri dituntut mampu menyajikan informasi secara akurat dan aktual. Disinilah diperlukan personil yang mampu dan menguasai bidang tugasnya secara santun dan sistematis. (Dhea)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Ini Nama-Nama 20 Bakal Calon Anggota KPU Provinsi Jambi 2023-2028 Dinyatakan Lulus Seleksi Tertulis dan Tes Psikologi

Berita

Ini pesan Bupati Kepada OPD,Forum konsultasi publik ( FKP) dan Kajian Akademis Pembentukan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Rejang Lebong.

Berita

Breaking News, Ditsamapta Polda Jambi Gerebek Basecamp di Garuda 1 Yang di Duga Tempat Pesta Narkoba.

Berita

Secara Terbuka dan Transparan, Polda Jambi Umumkan Penetapan Akhir Kelulusan Rekrutmen Bintara Polri

Berita

13 Pasangan Muda-Mudi Terjaringan Ops Pekat Polres Merangin

Berita

Bobok Bareng’ dengan Gadis dibawah Umur, Oknum Tukang Bangunan Dibekuk Polisi

Berita

162 Personel Polres Sarolangun Amankan Aski Demo Aliansi Mahasiswa di Kantor DPRD 

Berita

Kanwil Kemenkumham Jambi Gelar Penandatanganan Janji Kinerja dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2022