Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Advetorial

Rabu, 8 Desember 2021 - 15:06 WIB

Telusuri Kasus Kekerasan Sesama Siswa di SMA Titian Teras, Ini Tanggapan Ombudsman Jambi

Bidik Indonesia News,Jambi – Menanggapi beredarnya kabar terkait kasus kekerasan sesama siswa di SMA Negeri Titian Teras H Abdurrahman Sayoeti, Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Jambi mengambil sikap cepat. Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Jambi, Saiful Roswandi SPdI MH langsung mendatangi sekolah tersebut untuk menelusuri dan mengklarifikasi kabar tersebut.

 

Pada Selasa sore, 7 Desember 2021, Saiful beserta jajaran langsung menemui Kepala Sekolah SMA Negeri Titian Teras H Abdurrahman Sayoeti di Muaro Jambi. Di sana ia mendengarkan langsung penjelasan dari Kepala sekolah, guru, dan juga petugas yang berjaga pada waktu kejadian.

BACA LAINNYA  Polda Bersama Pemprov Jambi Tindaklanjuti Edaran Kementerian ESDM Terkait Angkutan Batubara

 

Dari hasil pertemuan tersebut, Saiful mengatakan bahwa persoalan ini sudah diupayakan untuk diselesaikan oleh pihak sekolah. Kedua siswa pun sudah kembali akur dan berteman seperti sebelumnya. Namun ternyata upaya ini belum disepakati oleh salah satu orang tua korban sehingga kasus ini masih berlanjut.

 

Saiful sendiri mengatakan bahwa persoalan ini hendaknya dapat diselesaikan secara bijak dan bertujuan untuk mendidik anak. “Kita kan tahu, Sekolah itu lembaga pendidikan. Bukan lembaga hukuman. Apapun masalah yang terjadi pada setiap anak didik, harus diselesaikan dengan maksud mendidik. Andaipun ada hukuman, itupun hanya bentuk lain dengan maksud untuk mendidik,”

BACA LAINNYA  Bersama BPJN, Ivan Wirata Turun Langsung Menindaklanjuti Banjir di Desa Pondok Meja dan Muaro Sebapo

jelasnya.

 

“Yang paling penting. Hak anak didik dalam mendapatkan pelayanan pendidikan harus tetap diutamakan,” tambah Saiful.

 

Ombudsman Jambi berharap agar kasus ini bisa diselesaikan dengan cara yang terdidik dan juga mendidik. Karena menurut Saiful kedua anak yang terlibat masih sama-sama pelajar. “Kasus ini mestinya diselesaikan dengan tetap mengedepankan hak anak didik untuk mendapatkan pelayanan pendidikan,” tuturnya.(*)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Advetorial

Permudah ETLE, Dirlantas Polda Jambi : Wajib Cantumkan Nomor HP dan Email Saat Membayar Pajak

Advetorial

Ditreskrimsus Polda Jambi Terima Penghargaan Dari Mentri Kelautan dan Perikanan RI

Advetorial

Silaturahmi DMI Provinsi Jambi, Kabaintelkam : Kondusifitas Kamtibmas Patut Dicontoh

Advetorial

Sekda Muaro Jambi Hadiri Penyerahan Sertifikat Indikasi Geografis Nanas Tangkit Baru Oleh Gubernur Jambi.

Advetorial

Gubernur Al Haris Pastikan Investor Aman di Provinsi Jambi

Advetorial

Gubernur Al Haris : Pendamping Haji Tugas Mulia

Advetorial

Wagub Jambi, Wakapolda dan Danrem Sampaikan Arahan ke Jajaran Terkait Capaian Vaksinasi

Advetorial

DPRD Kabupaten Muaro Jambi Menerima Kunker DPRD Jawa Timur.