Bidik Indonesia News, TEBO – Setelah melalui perjuangan yang panjang, Akhirnya Tim Bola Voli KJK FC Kabar Jambi Kito berhasil meraih juara III pada turnamen semi open di Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo.
Tim Besutan Media KabarJambiKito.com ini sudah menunjukkan performa maksimal selama pertandingan berlangsung.
Keberhasilan tim KJK FC menjadi juara III usai menyudahi perlawanan dengan tim Telaga Dewa dengan Skor 3-1 untuk keunggulan Tim KabarJambiKito.com
“Ini capaian yang luar biasa, dan Alhamdulillah tim KJK FC mampu meraih juara III. Meski belum bisa raih 1 atau 2, tetapi hasil ini sudah cukup membanggakan,” kata Pelatih Tim Bola Voli KJK FC Dalimi, Kamis (23/12/2021).
Sementara, manager KJK FC Edo Sarbai mengapresiasi pemain KJK FC yang sudah berjuang keras dalam kompetisi Volly bergengsi tersebut.
“Kemenangan ini tak terlepas dari semangat dan kekompakan sesama Tim. Anggap kemenangan ini sebagai ajang latihan, Jangan lengah dan tetap ambil pelajaran yang didapat di lapangan. Jaga semangat serta terus pertahankan kekompakan tim,” Ujar Manager KJK FC. (Edo)