Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai Sambut Tahun Baru 2024, Yamaha Luncurkan LEXi LX 155 “Simple but MAXi”

Home / Berita

Senin, 3 Oktober 2022 - 20:29 WIB

PD V Wanita FKPPI Jambi Gelar Fashion Show Batik Jambi

Bidik Indonesia News, Jambi – Gerakan Cinta Batik Jambi Dalam Rangka Hari Batik Nasional 2022 D V Wanita FKPPI Jambi, ambil bagian dalam Gerakan Cinta Batik Jambi dalam rangka memperingati hari Batik Nasional 2022, bertempat di Taman Gedung Juang, dikawasan Simpang IV Sipin, Kota Jambi, Sabtu (01/10/2022).

 

Puluhan anggota PD V Wanita FKPPI Jambi berbusana Batik Jambi langkap dengan Tekuluk (penutup kepala khas Jambi) berjalan di taman belakang Gedung Juang sepanjang 10 meter.

 

Meskipun bukan pragawati handal, mereka tampil penuh percaya diri, berlenggak-lenggok dan sekali-kali memutarkan tubuh. Gerakan para model model batik dadakan ini selaras dengan musik yang dialunkan. Aksi-aksi peserta Fashion Street tersebut, sukses meraih simpati dewan juri serta mendapat sambutan luar biasa dari penonton maupun peserta lainnya.

BACA LAINNYA  Pastikan Ketersediaan Pangan Jelang Ramadhan, Kapolres Kerinci Cek Gudang Bulog 

 

Ketua PD V Wanita FKPPI Jambi yang juga ketua tim juri, Hj Ratna Juita SE didampingi anggota juri lainnya, Hj Sri Novianti, mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan kepada pemerintah dalam rangka melestarikan budaya lokal sekaligus memberdayakan UMKM.

 

“Kegiatan ini merupakan bentuk kreatifitas sekaligus ajang silaturahmi diantara anggota untuk belajar bersama bagaimana memadupadankan busana lengkap dengan tekuluk yang menjadi ciri khas perempuan Jambi,” ujarnya.

BACA LAINNYA  Bentuk Sinergisitas, Kapolda Jambi Ikuti Upacara Ziarah Nasional di TMP Satria Bakti Bersama Danrem 042 Gapu

 

Ketua Panitia yang juga Sekretaris PD V Wanita FKPPI Jambi, Sinta Apriani, SH, menjelaskan, lomba fashion berbusana batik lengkap dengan tekuluk dilaksnakan dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional 2022.

 

“Idenya terlontar begitu saja.Awalnya hanya berbusana batik saja, namun melihat antusiasme anggota dan didukung oleh PD V Jambi, jadilah lomba ini kita gelar. Hasilnya diluar ekspektasi baik peserta maupun hadiahnya,” ujarnya.

 

(Dhea)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

13 Pasangan Muda-Mudi Terjaringan Ops Pekat Polres Merangin

Berita

Pasca Lakalantas Truk VS Mobil SPN , Dirlantas Polda Jambi : Sopir Truk Tidak Memiliki SIM B1 Umum

Berita

Kunjungan Ramadhan ke Pelindo Jambi, Executive Director (ED) Regional 2 Bagikan santunan ke Anak Yatim

Berita

18 Kios dan 3 Lapak di Pelabuhan Ampera Tanjab Barat Ludes Dilalap Api 

Berita

Gerakan Bersih Sampah Serentak Bersama Polri, Polres Tanjab Timur Kerahkan 70 Personel

Berita

Kapolda Jambi dan Danrem 042 Gapu Hadiri Rakor Penanggulangan Karhutla Bersama Kepala BNPB RI

Berita

Korem 042/Gapu Gelar Pelatihan Pembinaan Mental dan Disiplin Bagi Karyawan PTPN VI Jambi

Berita

Sat Polair Polres Tanjabbar Himbau Nakhoda Tidak Membawa Penumpang Berlebihan