Bidik Indonesia News – Tanjung Jabung Timur, dalam rangka menyerap usulan masyarakat, Pemerintah Desa Sungai Itik Kecamatan Sadu Kabupaten Tanjab Timur – Jambi, adakan Musrenbangdes untuk tahun anggaran 2023 mendatang, Rabu (19/1/2022).
Mengambil tema “Dengan Musrenbang Kita Wujudkan Masyarakat Desa Sungai Itik Yang Maju Dan Sejahtera”, Musrenbang Desa Sungai Itik dihadiri oleh Camat Sadu, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD, Kadus, RT dan Tokoh masyarakat.
Dalam Musrenbangdes kali ini, usulan yang menjadi prioritas masih sama dengan tahun sebelumnya. Karena, dimana usulan tahun lalu yang menjadi skala prioritas belum ada yang terwujud dan diusulkan kembali, terutama rehab bangunan Pustu di RT 10 Dusun Durian Sebatang yang mengalami rusak parah.
Kades Sungai Itik “Zainir Havies” menyampaikan, tujuan diadakannya Musrenbangdes untuk memusyawarahkan usul-usulan yang berasal dari tingkat bawah mulai dari RT, Tokoh masyarakat dan Dinas terkait, yang kemudian usulan tersebut diusulkan ke Kecamatan dan nanti diteruskan ke Musrenbang tingkat Kecamatan, selanjutnya diteruskan kembali ke tingkat Kabupaten.
Dalam Musrenbangdes kali ini lanjut Kades, usulan prioritas masih sama seperti musrenbangdes tahun kemarin, karena usulan prioritas tahun lalu belum terwujud jadi diusulkan kembali.
Yang paling utama, adalah rehab bangunan Pustu yang berada di RT 10 Dusun Durian Sebatang yang sudah rusak parah, “ungkapnya.
Kades berharap, apa yang diusulkan masyarakat terutama yang sangat prioritas dapat segera terwujud.
( Doni Riyadi )