Kapolres Tanjab Timur Lantik 78 Personel Polisi Rukun Warga Cegah Karhutla, Pangdam II/Sriwijaya Lakukan Patroli Udara dan Cek Kesiapan Posko di TN Berbak Disambut Irjen Pol Rusdi Hartono, Kunjungan Baznas Bahas Kerjasama Bersama Polda Jambi Buka Rakernis Fungsi Intelkam, Ini Penyampaian Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono  Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Kapolri Sampaikan Terima Kasih Semua Pihak

Home / Berita

Selasa, 23 Mei 2023 - 18:17 WIB

Gubernur Al Haris Bangga Semua Atlet Jambi Raih Medali di SEA Games 2023

Jambi – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyampaikan rasa syukurnya karena atlet-atlet dari Provinsi Jambi yang diutus ke SEA Games 2023 Kamboja, semuanya sukses meraih medali. Hal tersebut disampaikan Gubernur saat Penyambutan dan Pemberian Tali Asih Atlet SEA Games 2023, bertempat di Peranginan Depan Rumah Dinas Gubernur, Selasa (23/05/2023).

“Kami merasa bangga dan bahagia, ini adalah putra-putri terbaik Provinsi Jambi,” ungkap Gubernur Al Haris.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris memberikan apresiasi kepada semua atlet Provinsi Jambi yang berhasil meraih medali di ajang pesta SEA Games 2023. “Ini merupakan suatu kebanggaan kita bersama, artinya atlet Jambi mempunyai potensi mendulang emas di even-even nasional maupun internasional. Tinggal perhatian negara terhadap atlet kita di Jambi ini, masalah pembinaan negara terhadap atlet kita,” ucap Gubernur Al Haris.

Menurut Gubernur Al Haris, prestasi yang diraih menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi Provinsi Jambi, karena atlet daerah bisa ikut serta menyumbangkan medali emas bagi kontingen Indonesia di pentas olahraga tingkat ASEAN. “Prestasi yang diraih atlet kita menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi Provinsi Jambi karena atlet daerah bisa ikut serta menyumbangkan medali emas bagi kontingen Indonesia di pentas olahraga tingkat ASEAN,” ujar Gubernur Al Haris.

BACA LAINNYA  Berantas Narkoba, Polres Tanjab Timur Ungkap 3 Kasus Dalam Sepekan

“Selamat kepada ananda kami Juliana, Subhi, dan Joko yang telah berhasil menyumbang emas untuk kontingen Indonesia, luar biasa, kami sangat bangga, semoga atlet Provinsi Jambi akan lebih baik lagi prestasinya kedepannya,” lanjut Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut Gubernur Al Haris mengemukakan bahwa keberhasilan Juliana, Subhi dan Joko menunjukkan bahwa kemampuan atlet Jambi tidak bisa dipandang sebelah mata, dan dengan latihan yang tekun serta tekad yang kuat, para atlet menunjukkan bahwa mereka bisa menorehkan prestasi ditingkat internasional. “Ini bukti atlet kita tidak bisa dipandang sebelah mata dan dengan latihan yang tekun serta tekad yang kuat, para atlet menunjukkan bahwa mereka bisa menorehkan prestasi ditingkat internasional. Kedepannya kita mempunyai agenda pokok Porwil dan Porda, kita mengharapkan semua berjalan dengan baik dan atlet Provinsi Jambi harus semagat terus,” pungkas Gubernur Al Haris.

BACA LAINNYA  Ojk Dorong Auditor Internal Terapkan Teknologi Dalam Grc Terintegrasi

Berikut cabor dan nama-nama atlet dari Provinsi Jambi yang berhasil meraih medali di SEA Games 2023 Kamboja adalah sebagai berikut : 1. Cabor Dayung, Joko Andriyanto, berhasil meraih 1 Emas : perahu tradisional, open TBR 12 crew, jarak 500 meter dan 1 Emas : perahu traditional, 12 Crew Open 800 meter. Kemudian Subhi, berhasil meraih 1 Emas : perahu tradisional 12 crew, U24, jarak 250 meter, 1 perak : perahu tradisional putra 12crew, U24, jarak 500 meter, 1 Perunggu : perahu tradisional campuran, crew 12, U24, jarak 250 meter, 1 Perunggu : perahu tradsional, men’s 5 crew (u24) 800 meter dan 1 perunggu : perahu tradisional campuran TBR 12 crew (U24) 800 meter. 2. Angkat Besi, Juliana Klarisa berhasil meraih 1 Emas : kelas 55kg Putri. 3. Basket, Nathania Claresta Orville, berhasil meraih 1 Emas : Tim Basket Putri. 4. Atletik, Violine Intan Puspita, berhasil meraih 1 Perak : nomor 20KM jalan cepat putri. 5. Polo Air, Yusuf Budiman dan Rian Rinaldo, berhasil meraih 1 Perak : Polo Air Putra.

Adapun total medali keseluruhan yang diraih oleh atlet dari Provinsi Jambi adalah 5 Emas, 3 Perak dan 3 Perunggu.

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Kapolda Jambi Hadiri Langsung Apel Persiapan Kunjungan Kerja Presiden RI 

Berita

BNNP Jambi Raih Peringkat III Pencapaian Indeks Ketahanan Masyarakat Program Bidang Pencegahan Tahun 2022

Berita

Hari Kedua Ramadhan, Jum’at Curhat Polres Tanjab Timur Dengarkan Permasalahan Terkait Harkamtibmas 

Berita

Tim Gabungan Polda Jambi Kembali Amankan 2 Orang Tahanan Yang Kabur Dari LPKA

Berita

10 Angkutan Truk Batubara Non Plat BH Terjaring Saat Penertiban Kendaraan Truk Plat Non BH

Berita

Cegah Terjadinya Karhutla, Kapolda Sumsel: Bersama Kita Bisa Mencegahnya

Berita

Gawat, Diduga Akibat Limbah PT KME Kebun Sawit Warga Terancam Mati

Berita

Meriahkan HUT Golkar ke 58, Ribuan Masyarakat Jambi Ikuti Jalan Sehat