Bidik Indonesia News, MUARO JAMBI – Warga lingkungan UIN SUTHA Jambi dikagetkan hadirnya Anggota DPRD Provinsi Jambi, H. Ivan Wirata, ST, MM, MT malam hari di sekitar tumpukan sampah.
Di tempat itu tepatnya kawasan pinggir jalan Nasional Jambi-Pijoan Kabupaten Muaro Jambi tepatnya di wilayah lingkungan UIN SUTHA Jambi terdapat tumpukan sampah yang sampai hari ini tidak bisa diatasi sehingga menjadi keluhan warga sekitar.
Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jambi ini mengaku harus turun ke tumpukan sampah yang berlokasi tersebut setelah menerima laporan masyarakat.
“Malam itu sengaja turun langsung ke jalan menindaklanjuti laporan masyarakat yang cinta terhadap lingkungan,” kata Ivan Wirata, Minggu (12/12/21) malam.
Menurut Ivan, setelah melihat kondisi sebenarnya, hal ini tentu sangat menjadi problem bersama dimana benang kusutnya belum ditemukan.
“Kenapa saya katakan demikian, karena menurut RT setempat sampah ini setiap hari ada terkadang sudah memakan waktu 4 hari baru hilang dan kembali lagi bertumpuk setiap harinya,” beber Ketua DPD II Partai Golkar Muaro Jambi ini.
“RT setempat juga menjelaskan bahwa sampah tersebut datangnya dari bermacam – macam warga yang ada di sekitar, mungkin bisa saja dari perumahan bisa saja dari para pedagang,” sambungnya.
Disamping itu, menurut RT bahwa persoalan sampah ini sebenarnya sudah lama menjadi pembahasan akan tetapi perangkat daerah yang ada di daerah Muaro Jambi belum ada tindakan serius menangani permasalahan ini, akhirnya setiap hari ya seperti ini kondisinya.
“Setelah melihat langsung dan mendengar keluhan masyarakat sekitar. Saya selaku DPRD akan segera menindaklanjuti hal ini dan akan berkoordinasi dengan dinas terkait yang bertujuan mencari titik temu permasalahan dan bagaimana kedepan tidak lagi terjadi pembuangan sampah yang tidak pada tempatnya,” tandas Ivan Wirata.(Dhea)