Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 5 Februari 2025 - 14:32 WIB

Menjaga Nyawa, Menjaga Masa Depan: Sosialisasi Safety Awareness K3 Di Pelindo Regional 2 Jambi

 

Muaro Jambi, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Jambi menggelar Sosialisasi Safety Awareness Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai 2 Pelindo Jambi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan kerja di lingkungan pelabuhan. (5/2/2025)

Acara dimulai dengan pembukaan, diikuti dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta menyaksikan safety induction sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam menerapkan prosedur keselamatan kerja. Selanjutnya, General Manager Pelindo Regional 2 Jambi, Ahmad Fahmi, menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya penerapan K3 dalam operasional pelabuhan.

BACA LAINNYA  Breaking News, Terkait Kapal Tongkang Tabrak Jembatan, Ditpolairud Polda Jambi Tahan 3 Kapal Tongkang, Serta Tetapkan 1 Orang Nakhoda Sebagai Tersangka

Sambutan berikutnya disampaikan oleh Kepala KSOP Kelas III Talang Duku Jambi, Capt. PRIHARTANTA EKA BUDI JATMIKA,M.M, yang menegaskan bahwa keselamatan kerja harus menjadi prioritas utama bagi seluruh pemangku kepentingan di sektor kepelabuhanan.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh perwakilan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jambi, Tri Astuti, yang menjelaskan pentingnya penerapan standar K3 dalam operasional sehari-hari untuk mengurangi risiko kecelakaan kerja. Ia juga menyoroti regulasi dan kebijakan terbaru yang berkaitan dengan keselamatan dan kesehatan kerja.

Sebagai bentuk komitmen nyata terhadap keselamatan kerja, seluruh peserta melakukan penandatanganan komitmen K3, yang menegaskan kesediaan mereka untuk menerapkan dan mematuhi standar keselamatan di lingkungan kerja masing-masing.

BACA LAINNYA  Peringati HUT Ke 60 Partai Golkar, H. Cek Endra Sampaikan Rasa Syukur atas Capaian Partai Golkar

Kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama serta ramah tamah, menciptakan suasana kebersamaan dan memperkuat kolaborasi dalam mewujudkan budaya keselamatan kerja di Pelindo Regional 2 Jambi.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan kesadaran dan kepatuhan terhadap prosedur keselamatan kerja dapat semakin meningkat, sehingga menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman bagi semua pihak.

 

 

 

 

 

 

 

 

Share :

Baca Juga

Berita

Kasal Anugerahi Dankodiklatal Brevet Kehormatan Hiu Kencana

Berita

Ikuti Konferensi Pers Satgas P3GN Polri, Dirresnarkoba Polda Jambi: Komitmen Kita Lawan Narkoba 

Berita

Mualem – Dek Fadh Sowan Bertemu President, Presiden : Segera Realisasikan Program Pro Rakyat

Berita

Terkait Perselisihan Lomba Pacu Perahu Berujung Ricuh, Kapolres Sarolangun : Telah Dilakukan Mediasi 

Berita

Danrem 042/Gapu : Kenaikan Pangkat Dapat Menambah Semangat Dan Etos Kerja

Berita

Kapolda Jambi Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Mapolda Jambi

Berita

Danramil Sengeti Hadiri Upacara Gelar Pasukan Ops Mantap Praja Siginjai 2024.

Berita

Polres Kerinci Peringati Isra’ Mi’raj 1446 H, Semangat Tingkatkan Kualitas Ibadah