Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai Sambut Tahun Baru 2024, Yamaha Luncurkan LEXi LX 155 “Simple but MAXi”

Home / Berita

Kamis, 18 November 2021 - 12:25 WIB

Minimalisir Dampak Lingkungan, Babinsa Koramil Telanaipura Apresiasi dan Sambut Program Pakar Kasih

Bidik Indonesia News, Telanaipura Jambi– Kondisi pandemi covid-19 yang melanda hingga saat ini, berdampak pada menurunnya seluruh sendi kehidupan masyarakat. Tak terkecuali bagi kehidupan ekonomi masyarakat. Tidak sedikit masyarakat yang kehilangan sumber mata pencaharian dan pekerjaannya.

 

Meski kota Jambi memasuki level 1 penanganan covid-19, namun dampak ekonomi masih dirasa oleh hampir seluruh masyarakat yang menggantungkan kehidupannya pada sektor usaha jasa dan kuliner, terlebih diperparah lagi adanya hujan dengan intensitas yang lebih tinggi.

 

Tidak sedikit permukiman penduduk, sungai dan tempat-tempat lainnya tergenang air akibat curah hujan yang tinggi, sehingga aktivitas masyarakat otomatis menjadi terhenti.

 

Untuk menanggulangi dampak kerugian akibat kondisi yang serba sulit seperti sekarang ini, pemerintah kota Jambi berinovasi meluncurkan program Padat Karya Tunai Kali Bersih (Pakar Kasih).

BACA LAINNYA  Berikan Arahan di Polres Bungo, Wakapolda Jambi Tekankan Personel Pahami Aturan Pengamanan

 

Program pro rakyat diluncurkan oleh Pemkot Jambi pada hari Rabu (17/11/2021) di RT. 13 Kel. Bagan Pete Kec. Alam Barajo kota Jambi yang juga langsung dihadiri oleh Dandim 0415/Jambi Kol. Czi Sriyanto, M. I. R., M.A.

 

Program ini lahir dari pemberlakuan pengetatan aktivitas masyarakat yang memaksa masyarakat banyak tinggal di rumah, tidak bekerja dan menghentikan aktivitasnya.

 

Program yang digagas oleh Walikota SY Fasha ini bertujuan memberi stimulus pendapatan bagi masyarakat melalui program padat karya, yang menyerap tenaga kerja terdampak akibat wabah pandemi covid-19.

 

Sebagai aparat kewilayahan, tentunya Koramil dan Babinsa sangat mengapresiasi program tersebut. Diharapkan dengan peluncuran program Pakar Kasih dapat memperkerjakan dan melibatkan peran masyarakat secara maksimal.

BACA LAINNYA  Kapolres Kerinci Pimpin Rakor Lintas Sektoral Pendistribusian Logistik Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilu 2024

 

Apresiasi juga disampaikan oleh Danramil 415-09/Telanaipura Mayor Inf Widi Purwoko, SE. Menurutnya program yang digagas dan diluncurkan akan dapat menyerap tenaga kerja ditengah sulitnya kehidupan seperti sekarang ini.

 

“Banyak warga yang dilibatkan dan terbantu secara ekonomi atas diluncurkannya program Pakar Kasih tersebut.” tutur Mayor Widi.

 

Mayor Widi juga menegaskan bahwa secara tehnis dan pengawasan,ia telah memerintahkan Babinsanya untuk terlibat langsung dalam program tersebut. Selain membantu warga secara ekonomi, paling tidak dengan program Pakar Kasih akan terwujud lingkungan yang bersih, sungai yang tidak tersumbat, bebas dari genangan dan banjir akibat curah hujan yang tinggi, sehingga dampak dapat diminimalisir dengan baik, imbuhnya. (Dhea)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Program Unggulan Pangdam II Sriwijaya Turut Diikuti Danrem 042 Gapu

Berita

Cek Kesiapan Personel dan Pantau Arus Lalu Lintas Jelang Nataru, Dirlantas Polda Jambi Sambangi Pos Pam dan Pos Pelayanan

Berita

Kapal KM Sumber Daya Rute Nipah-Batam Muatan Kelapa Lost Contact di Perairan Berhala, Basarnas Jambi Lakukan Pencarian

Berita

Kakek 78 Tahun Hilang di Perkebunan Kayu Manis, Basarnas Pos SAR Kerinci Turunkan Tim Pencarian

Berita

TIMEZONE Indonesia Akan Launching 111 Permainan TIMEZONE di Jamtos

Berita

Ini Penekanan Wakapolda Jambi saat Cek Kesiapan Kelengkapan Personel Dalam Pengamanan Pemilu di Polresta Jambi 

Berita

Laka Lantas di Jalan Lingkar Selatan, Personel Sat Brimob Polda Jambi Lakukan Pertolongan Terhadap Korban 

Berita

Presiden Jokowi Lantik Yudo Margono sebagai Panglima TNI