Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Kapolri Sampaikan Terima Kasih Semua Pihak Kapolres Tanjab Timur Cek Tahanan di Rutan Pastikan Kesehatan  Cegah Kekerasan Anak, Kanwil Kemenkumham Jambi Terima Kunjungan LPA Kota Jambi Tinjau Bangunan Bedah Rumah, Kapolres Tanjab Barat : Insya Allah Pekan Pertama Februari Rampung Mahasiswa Asal Jambi Achmad Ivka Raihan Beserta Tim Wakili Indonesia dan Raih Juara II Tingkat Dunia Dalam Kompetisi East Medical Student Conference Nepal  

Home / Berita

Selasa, 14 Desember 2021 - 15:42 WIB

206 Mahasiswa dan Mahasiswi Ikuti Yudisium ke XIII FEBI UIN STS Jambi 

Bidik Indonesia News, JAMBI – Sebanyak 206 Mahasiswa Mahasiswi dalam Program Studi Sarjana dan Diploma antusias mengikuti kegiatan Yudisium ke XIII yang diselenggarakan Fakultas Ekonomi Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi di Swiis-belHotel Jambi, Selasa (14/12/21).

 

 

Hadir dalam kegiatan Yudisium Dr. As’ad Isma M. Pd Wakil Rektor UIN STS Jambi mewakili Rektor Prof. Dr. H. Su’aidi, MA.,Ph. D, Dekan FEBI, Dr. A. A. Miftah, M.Ag, Wakil Dekan I, Dr. Rafidah, SE., M.Ei, Wakil Dekan II, Dr. Titin Agustin N.S,Si.,M.Si.,Ph.D. Wakil Dekan III, Dr. Sucipto, MA, sekretaris MUI H. Ramli dan seluruh Pimpinan Bank syariah Jambi dan jajaran Civitas Akademika FEBI UIN STS Jambi.

 

 

Saat Yudisium Wakil Rektor II Dr. As’ad Isma, M. Pd Secara langsung memasang selempang dan menyerahkan penghargaan kepada 3 (Tiga) Mahasiswa dan Mahasiswi terbaik dari Fakultas Ekonomi Bisnis Islam masing – masing Prodi dari Akutansi, Manajemen dan Perbankan Syariah.

BACA LAINNYA  150 Anak di Jambi Ikuti Sunat Massal, Irjen Pol Rusdi Hartono: Wujud Cinta Polri kepada Masyarakat 

 

 

Wakil Rektor II UIN STS Jambi Dr. As’ad Isma, M. Pd dalam arahannya mengaku bangga dalam pelaksanaan Yudisium ke XIII Fakultas Ekonomi Bisnis Islam Mahasiswa dan Mahasiswi yang mengikuti kegiatan sangat ramai dan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

 

 

“Harus semangat, percaya diri jadilah kebanggaan Orang Tua, sukses selalu,” pesan Wakil Rektor II UIN STS Jambi ini.

 

 

Sementara itu Dekan FEBI UIN STS Jambi Dr. A. A. MIftah, M. Ag menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yang telah berjuang dan menuntaskan pembelajarannya. “Tetap semangat dan pantang menyerah meski berada pada situasi pandemi Covid-19,” pesannya.

 

 

Kepada Mahasiswa dan Mahasiswi yang telah lulus, Dekan FEBI mengatakan hendaknya ilmu yang didapat selama di Bangku Kuliah dapat dimanfaatkan degan baik. “Manfaatkan imu yang didapat untuk berkontibusi nyata dalam kehidupan Masyarakat demi kemajuan Bangsa Indonesia. Sebagai Alumni jaga Nama baik Almamater UIN STS Jambi,” pesan Dekan FEBI lagi.

BACA LAINNYA  Perkuat Kinerja Perbankan Dan Industri Asuransi Ojk Terbitkan Dua Aturan Baru

 

 

Lebih lanjut Dekan FEBI UIN STS Jambi menyebutkan, UIN STS Jambi hanya memberikan bekal ilmu yang selanjutnya Mahasiswa Mahasiswi setelah lulus harus bisa menghadapi kehidupan bermasyarakat dengan memanfaatkan ilmu yang didapat.

 

 

“Setelah lulus nanti Mahasiswa dan Mahasiswi datang ke Kampus berikan informasi kerjanya,” ungkap Dr. A. A. Miftah, M. Ag.

 

 

“Alhamdulillah kegiatan Yudisium ini berlangsung sangat tertib mematuhi peraturan protokol kesehatan baik itu secara teknis acara maupun penempatan yang baik dengan begitu nyaman bagi peserta dalam mengikuti yudisium Febi UIN sts jambi yang ke_XIII,” ucap Dekan FEBI UIN STS Jambi bersyukur.(**)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif, Polsek Jelutung Kembali Gelar Jum’at Curhat Dengarkan Keluhan Warga 

Berita

Edarkan Ganja Seberat 4,8 Kg, Seorang Pelajar Dibekuk Ditresnarkoba Polda Jambi 

Berita

Wakapolda Jambi Buka Kegiatan Coaching Clinic Bidang Laboratorium Forensik

Berita

Pantau Vaksinasi Anak, Danrem 042/Gapu : Capaian Vaksinasi Di Tebo Luar Biasa

Berita

Kasus Penganiayaan Antar Tukang Tenda Di Muara Bulian Berhasil Didamaikan Jaksa

Berita

Brak, Mobil Terios Tabrakan dengan Honda City, Satu Penumpang Luka-luka

Berita

Pemred jambi-independent.co.id Risza S Bassar, Dilantik Jadi Ketua Forum Pemred SMSI Provinsi Jambi

Berita

Tim Medis Polres Muaro Jambi Cek Kesehatan Pendamping Kafilah MTQ Ke 51 Tingkat Provinsi Jambi