Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 7 Februari 2024 - 11:11 WIB

Anggota Ombudsman RI, Robert Na Endi Jaweng, Serahkan Hasil Penilaian Pelayanan Publik ke Kepolisian se-Provinsi Jambi

JAMBI – Anggota Ombudsman RI, Robert Na Endi Jaweng, melakukan penyerahan hasil Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik 2023 kepada jajaran kepolisian yang ada di lingkup Polda Jambi. Penyerahan langsung oleh Pimpinan Ombudsman RI ini merupakan kali pertamanya dilakukan di Polda Jambi.

 

Penyampaian hasil penilaian penilaian ini diserahkan di Gedung Bhayangkara Siginjai Polda Jambi pada Rabu, 7 Februari 2024. Dalam kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolda Jambi beserta jajaran serta Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Jambi.

 

Dalam arahannya, Robert menyampaikan bahwa pelayanan publik adalah wujud kehadiran pemerintah di tengah masyarakat. Untuk itu sebagai abdi negara, jajaran Polri wajib memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat khusunya di bidang hukum dan keamanan.

BACA LAINNYA  PPK Kecamatan Idi Tunong Aceh Timur Sudah Selesai Dan Rampung Pleno 

 

Robert juga mengapresiasi jajaran Polri di lingkup Polda Jambi yang telah menghadirkan pelayanan maksimal kepada masyarakat, meski di 2023 masih ada tiga Polres yang masuk zona kuning, tidak ada satupun di Jambi yang masuk zona merah.

 

“Kita tidak hanya melihat pencapaian dan peringkat semata. Yang penting terus ada proses perbaikan dan kemajuan di bidang pelayanan publik,” jelas Robert.

Robert menambahkan bahwa yang lebih utama dalam pelayanan publik adalah kepuasan masyarakat. Untuk itu ia meminta agar jajaran Polri di Provinsi Jambi untuk terus melakukan perbaikan dan inovasi pelayanan publik.

 

“Yang terpenting sebenarnya bukan peringkat dari Ombudsman, tetapi pengakuan dari masyarakat. Sertifikat terbaik adalah yang berasal dari hati masyarakat,” kata Robert.

BACA LAINNYA  Buntut Kejadian di Bandara, Kuasa Hukum Minta Polresta Jambi Tindaklanjuti Laporan Kliennya

 

Berikut hasil penilaian Ombudsman terhadap layanan Polri di lingkup Polda Jambi:

1. Polres Kerinci (86,62) Zona Hijau

2. Polres Bungo (84.65) Zona Hijau

3. Polresta Jambi (84.29) Zona Hijau

4. Polres Merangin (83.32) Zona Hijau

5. Polres Tebo (82.03) Zona Hijau

6. Polres Tanjung Jabung Barat (81.37) Zona Hijau

7. Polres Tanjung Jabung Timur (80.15) Zona Hijau

8. Polres Muaro Jambi (75.17) Zona Kuning

10. Polres Sarolangun (74.30) Zona Kuning

11. Polres Batang Hari (66.95) Zona Kuning

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Pastikan Mudik Nyaman dan Aman, BPJN Jambi Targetkan Perbaikan Jalan Nasional Zero Lubang 

Berita

Dir Lantas Polda Jambi Pantau Langsung Situasi Arus Lalulintas dan Cek Pos Pam Jalur Kerinci-Jambi

Berita

Zuwanda Dipercaya Pimpin TLCI Chapter 01 Jambi Periode 2023-2026

Berita

Polres Aceh Timur Ungkap Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen di Bank

Berita

Sumbang Medali Emas Nomor Dao Shu dan Nomor Gun Shu, Ragusa Tiffani Putri Ternyata Putri Anggota Brimob Polda Jambi 

Berita

Terkait Aturan Lalulintas, Ditlantas Polda Jambi Sosialisasikan ke Club Motor Saat Jum’at Curhat 

Berita

Polres Sarolangun Tangkap DPO Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro di Kecamatan Limun

Berita

Jaksa Beri Materi Anti Korupsi pada Balai Jalan Nasional Jambi