Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Kamis, 17 Oktober 2024 - 20:46 WIB

Sambangi Pengurus Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, Dirpolairud Polda Jambi Sampaikan Program Polisi Sahabat Anak

JAMBI – Usai menyambangi PWNU, Direktur Kepolisian Kepolisian dan Udara Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo kembali melakukan silaturahmi ke Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jambi, Kamis (17/10/24).

 

Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antar-lembaga serta mengeksplorasi berbagai potensi kerjasama di bidang pendidikan, penanganan bencana alam, dan program sosial lainnya.

 

Didampingi Kasubdit Patroli AKBP Handoyo dan Kabagbinopsnal AKBP Lukman, Dir Polairud Polda Jambi turut memaparkan berbagai program yang sedang dijalankan, termasuk kemungkinan kolaborasi dengan Muhammadiyah Jambi dalam bidang-bidang yang memiliki kesamaan visi.

BACA LAINNYA  DPRK Aceh Timur Gelar Rapat Paripurna Ke-2

 

Salah satu program yang disampaikan adalah “Polisi Sahabat Anak,” sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mendekatkan polisi dengan generasi muda melalui pendidikan dan kegiatan sosial.

 

Sementara itu, mewakili Ketua PWM Jambi H Nasroel Yasier yang merupakan Wakil Ketua didampingi Sekretaris Agus Setiyono, menyambut baik kunjungan silaturahmi serta menyambut baik peluang kerjasama ini.

 

“ Kita apresiasi inisiatif Polairud dan menyatakan kesiapan Muhammadiyah untuk terlibat dalam program-program yang dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya di Jambi,” ujarnya.

 

Tampak hadir tokoh lainnya diantaranya Budianto, Muktaridi ( Wakil ketua) dan Arman Syafaat ( Wakil Sekretaris ).

BACA LAINNYA  Danramil Sengeti Hadiri Rapat Sosialisasi Cegah Dini Konflik Lahan Kab. Muaro Jambi

 

Dalam kesempatan itu pula, PWM Jambi menyampaikan komitmennya untuk berperan aktif dalam berbagai kegiatan sosial, terutama di bidang pendidikan dan kemanusiaan.

 

Muhammadiyah selama ini dikenal memiliki jaringan pendidikan yang kuat, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi, serta pengalaman dalam penanganan bencana alam melalui lembaga-lembaga amalnya.

 

Potensi kerjasama dengan Polairud diharapkan dapat memperkuat upaya-upaya yang sudah berjalan, sekaligus membuka ruang kolaborasi baru yang lebih luas. (*)

Share :

Baca Juga

Berita

Sabang Family Club Members “Jadilah Keluarga Yamaha Sabang Raya Motor Jambi”

Berita

Wujudkan Prajurit taat Hukum, Korem 042/Gapu Adakan Penyuluhan Hukum di Satuan Yonif 142/KJ

Berita

Rapat paripurna DPRD muaro jambi Dalam Rangka Persetujuan dan Penandatangan Nota ke Sepakatan Rancangan KUA-PPAS Tahun Anggaran 2023.

Berita

Berawal Dari Saling Ejek 2 Kelompok Remaja Terlibat Tawuran, 4 Diantaranya Ditetapkan Sebagai Tersangka

Berita

Kecelakaan Maut di Selincah Kota Jambi Renggut Satu Nyawa Warga

Berita

Tiga Pelaku Diamankan Ditresnarkoba Polda Jambi saat Gerebek Pondok Diduga Basecamp

Berita

Antisipasi Tindak Pidana, Polsek Jambi Timur Lakukan Patroli Mobile Hingga Dinihari

Berita

Polda Jambi Raih Penghargaan Penurunan Angka Kecelakaan Terendah Se Indonesia