Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Sabtu, 1 Juli 2023 - 12:18 WIB

Kapolresta Jambi Pimpin Langsung Upacara dan Syukuran Peringatan Hari Bhayangkara ke 77

JAMBI – Kepala Kepolisian Resort Kota (Kapolresta) Jambi pimpin langsung pelaksanaan upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke 77, bertempat di Aula Loka Manginti Mapolresta Jambi, Sabtu (01/7/23).

 

Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 turut diikuti Dandim 0415 Jambi Letkol Arm Eko Pristiono, Danyonif Raider 142 Ksatria Jaya Letkol Inf Ensan Haryadi, Wakapolresta Jambi AKBP Rully Andi Yunianto, Forkopimnda Kota Jambi, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek jajaran Polresta Jambi.

 

Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 kali ini mengangkat tema Polri Presisi untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju.

BACA LAINNYA  Angka Kriminalitas di Provinsi Jambi Pada tahun 2023 Menurun dibandingkan Dengan Tahun 2022.

 

Dalam kesempatan tersebut Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah hadir yang mana berharap kedepannya Polri khususnya Polresta Jambi terus bersinergi baik itu dengan TNI, Pemerintah dan instansi terkait lainnya guna menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polresta Jambi tetap kondusif.

 

Dalam amanatnya Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi menyebutkan bahwa Hari Bhayangkara bukan lah hari lahir Kepolisian Republik Indonesia yang mana melalui tema Hari Bhayangkara ke 77 ini khususnya Polresta Jambi bisa membantu pelaksanaan Pemilu Damai, aman, dan sukses.

BACA LAINNYA  Jum'at Curhat Polda Jambi Bersama Pekerja Seni dan Seniman Pelukis

 

Dalan kesempatan ini pula kami berharap kedepannya pelayanan kami dari Polresta Jambi bisa lebih baik yang mana jika sebelumnya masih banyak kekurangan kami mohon maaf dan mohon doanya agar Polri menjadi Polri Presisi.

 

Acara dilanjutkan dengan Syukuran dan tradisi pemotongan Tumpeng peringatan Hari Bhayangkara ke 77 yang turut diikuti para tamu undangan lainnya dan turut diberikan pemberian Tumpeng kepada personil Polresta Jambi yang telah mengabdi selama 35 tahun dan akan memasuki pensiun serta penyerahan Tumpeng ke personil termuda. (Bin)

Share :

Baca Juga

Berita

Ribuan Warga Aceh Timur Ikuti Jalan Sehat Gembira Bersama Medco E&P Malaka

Berita

Malam Ke-12 Ramadhan, Gubernur Al Haris Tarawih di Desa Malapari

Berita

Sinergitas TNI dan Petani: Babinsa Terjun Langsung Bantu Petani Dorong Swasembada Pangan di Pidie

Berita

Jelang Peringatan HUT TNI ke-79, Kasdim 0415/Jambi Tinjau Lokasi Karya Bakti

Berita

Inspektorat Provinsi Telah Sampaikan Hasil Audit Kapal Kerinci Sakti Bantuan Provinsi untuk Kerinci ke Polres Kerinci

Berita

Sisir Gudang Minyak Ilegal, Tim Gabungan Polda dan Polresta Jambi Pasang Police Line 

Berita

Babinsa Talang Bakung Beri Sosialisasi Kenakalan Remaja

Berita

Satgas TMMD Bangun Fasilitas MCK di Madrasah Nurul Falah, Tebo