Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Sabtu, 2 September 2023 - 17:30 WIB

Pamerkan Proses Produksi High Quality, Yamaha Ajak Media dan Blogger Nasional Kunjungan Pabrik  

Jakarta – Menjadi salah satu produsen sepeda motor terbesar di Indonesia, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memiliki kualitas produksi yang sudah terstandarisasi secara global. Hal ini semakin diperkuat Yamaha melalui aktivitas Media Factory Visit 2023 yang diselenggarakan pada hari Kamis, 31 Agustus 2023 di Pabrik YIMM, Pulo Gadung, Jakarta Timur.

 

Dihadiri oleh President Director & CEO YIMM, Dyonisius Beti dan jajaran management YIMM, serta mengundang lebih dari 75 media dan blogger nasional, Yamaha menampilkan proses produksi sepeda motor Yamaha yang sudah memenuhi kualitas standar global. Terbukti bahwa pabrik Yamaha sebagai Global Factory telah mengekspor sepeda motor produksi dalam negeri kepada lebih dari 40 negara di 5 benua, seperti MAXI, CLASSY, R-Series, MT-Series, dan beberapa model export lainnya.

 

“Terima kasih atas kehadiran rekan-rekan media di kantor pusat PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing. Melalui kunjungan pabrik ini, rekan-rekan dapat langsung melihat line produksi Yamaha yang aktif membuat sepeda motor terutama untuk model favorit seperti MAXI, Classy, dan model lainnya. Saya juga memastikan bahwa suplai terhadap part elektrik telah stabil sehingga kami mampu meningkatkan volume produksi secara optimal untuk memenuhi permintaan pasar setelah tantangan isu global terkait suplai part elektrik yang berlangsung selama beberapa tahun terakhir. Selain ingin memperlihatkan production recovery process, kami ingin menunjukkan kualitas produk Yamaha. Saya berharap kunjungan ke pabrik Yamaha ini dapat menjadi sebuah pengalaman yang istimewa dan memberikan informasi kapasitas pabrik Yamaha dalam memenuhi permintaan pasar dan menjaga kepuasan pelanggan dengan kualitas mutu produk yang tinggi,”ungkap Dyonisius Beti selaku President Director & CEO YIMM

BACA LAINNYA  Kapolres Tanjab Babrat Pimpin Sertijab Wakapolres dan 2 Kasat

 

Saat ini YIMM memiliki 2 lokasi pabrik, yaitu di YIMM Pulo Gadung – Jakarta dan di YIMM West Java-Karawang. Pada acara Media Factory Visit 2023, seluruh peserta media nasional diajak mengunjungi pabrik YIMM Pulo Gadung-Jakarta untuk melihat seluruh line produksi sepeda motor Yamaha, baik dari sisi ketersedian material, proses produksi, durabilitas, teknologi hingga standar pengecekan kualitas.

BACA LAINNYA  Peredaran 25 Kilogram Ganja Digagalkan Satresnarkoba Polresta Jambi, Tiga Pelaku Turut Diamankan 

 

Selain menilik kualitas produksi sepeda motor Yamaha yang sudah terstandarisasi secara global, peserta juga dapat melihat skala produksi sepeda motor Yamaha yang kini meningkat sehingga produk-produk Yamaha telah dapat didistribusikan secara masif. Hal ini menjawab keinginan konsumen untuk memiliki sepeda motor Yamaha lebih cepat terutama untuk produk MAXI dan Classy.

 

Aktivitas ini sebagai salah satu langkah Yamaha Indonesia untuk memberi informasi positif agar dapat tersampaikan kepada seluruh konsumen. Dengan kualitas dan kapasitas memadai diharapkan dapat terus meningkatkan kepuasan konsumen yang menjadi prioritas utama Yamaha.

 

Yamaha Semakin di Depan!

Yamaha Full Gasspoll!

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Sambangi Yayasan Kartika, Ini Pesan Danrem 042/Gapu

Berita

Dalam Semalam, Dua Truk Pengangkut BBM Diduga Ilegal Diamankan Ditreskrimsus Polda Jambi 

Berita

Indonesia Dorong Negara Asia Afrika Menjadi Mitra Dialog Global

Berita

Eks Politisi PAN Sungaigelam Resmi Bergabung ke Partai Berlogo Ka’bah

Berita

Ditlantas Polda Jambi Gelar Baksos Sambut HUT Lantas ke 67

Berita

134 Desa di Tanjab Barat Sudah Miliki Da’i Desa

Berita

Pastikan Keamanan Malam Misa Natal, Kapolda Jambi bersama Gubernur dan Danrem 042 Gapu Tinjau ke Gereja

Berita

BREAKING NEWS : Insiden Kebakaran Rumah Terjadi di Desa Tanjung Tayas