Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Minggu, 25 September 2022 - 12:27 WIB

Wabup Hairan Pastikan Jalan dan Jembatan di Lubuk Bernai Bisa Dilalui

Bidik Indonesia News, BATANG ASAM – Pasca terjadinya Abrasi Oprit Jembatan di Lubuk Bernai, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat H. Hairan, SH meninjau langsung kondisi Jembatan Sungai Asam dan Jembatan Sungai Beluru yang berada di Desa Lubuk Bernai, Kecamatan Batang Asam. Jum’at ( 23/09/22 ) lalu.

 

Kondisi jembatan yang putus saat ini sangat menghambat aktivitas warga Desa Lubuk Bernai maupun Warga Desa Lubuk Lawas, pasalnya kedua jembatan tersebut merupakan akses masyarakat Desa Lubuk Lawas menuju Desa Lubuk Bernai.

 

Menurut keterangan Wahyu, Kepala desa Lubuk Bernai Jalan dan jembatan tersebut merupakan akses utama bagi masyarakat untuk menjual hasil perkebunan termasuk buah sawit. Selain itu, jalan dan jembatan tersebut juga merupakan akses keluar masuk kendaraan operasional Perusahaan.

BACA LAINNYA  Anjungan Aceh Timur Siap Pamer Ragam Cagar Budaya Di PKA Ke - 8

 

“PT yang lewat situ PT PSJ (Makin Group) Ini PT sawit yang bermitra dengan masyarakat, ada plasma & inti di Desa, dalam hal ini juga ada Koperasi Tani Mandah Sakti di Desa,” ungkap Kades.

 

“ini lah perpanjangan tangan perusahaan PSJ, SSM (Sembilan Setia Mitra) yang bergerak di bidang tambang batu bara, mereka menggunakan jalan tersebut, BIP(Bumi Indo Power) yang bergerak di tambang batu bara, serta PT. RHM (Rimba Hutani Mas) yang menggunakan jalan desa, dalam hal ini mereka mengawasi hutan yang ada di desa lubuk bernai,” tambahnya.

BACA LAINNYA  Boyong Banyak Penghargaan, Yamaha Dominasi Ajang Bergengsi Otomotif Award 2023

 

Sementara itu, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, H. Hairan SH, mengaku bersyukur karena setidaknya ada beberapa Perusahaan yang membantu perbaikan sementara, akses jembatan tersebut dengan cara melakukan penimbunan pada jembatan yang putus.

 

“Insha Allah dalam waktu dekat Pemerintah bersama beberapa perusahaan yang melintas di sini akan memperbaiki jembatan tersebut,” ujar Wabup.

 

“Dan hari ini dengan kehadiran kami disini kita pastikan akses masyarakat ini segera bisa dilewati kembali,” tutupnya.

 

Turut hadir mendampingi Wabup, Asisten II, Kadis PUPR Tanjab Barat, Camat Batang Asam, Kades Lubuk Bernai, BPD Desa Lubuk Bernai, serta Masyarakat Desa ssetempat (red)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Program Quick Wins Kapolri, Kapolresta Jambi Luncurkan Polisi RW

Berita

Kaget Di Datangin 50 Orang Team Yamaha, Bpk Hendra Bangga Jadi Konsumen Pilihan

Berita

Naas Nian, Maksud Hati Hendak Jual Sabu AMD Malah Diringkus Polisi

Berita

Polairud Polda Jambi Tempatkan Polisi Rw Di Beberapa Wilayah Perairan Jambi

Berita

Relawan Anti Narkoba, Rita Anggraini Ciptakan Lagu G.A.N 

Berita

Polres Tanjab Timur Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah Sambut HUT Lantas ke 68

Berita

Selain Di Hadiri Ribuan Penonton , Turnamen Sepak Bola di Sungai Jambat Juga Dihadiri Langsung Anggota DPRD Provinsi Jambi Sukmawati Mappasessu

Berita

Wujudkan Transformasi Menuju Polri Presisi, Bid Propam Polri Terbuka dan Transparan Melalui WA Yanduan