Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:29 WIB

Tingkatkan Kepedulian LLAJ, BPTD Jambi Selenggarakan Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan dan Penghargaan Abdi Yasa 

JAMBI – Untuk meningkatkan kepedulian keselamatan Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ), Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Jambi menyelenggarakan pemilihan ‘duta keselamatan LLAJ’ tingkat Provinsi.

 

Sasarannya jitu. Menciptakan pemuda yang peduli dalam LLAJ. Lengkapnya, kegiatan ini bertajuk Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan LLAJ dan Pemilihan Penghargaan Abdi Yasa (Sopir) Angkutan Orang dan Angkutan Barang Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024. Pemenang tingkat Provinsi nantinya akan dikirim mewakili Jambi di tingkat nasional.

 

Kepala BPTD Kelas II Jambi Benny Nurdin Yusuf mengatakan, kegiatan rutin tahunan jni berangkat dari permasalahan di bidang transportasi jalan.

 

“Seperti pelayanan angkutan umum yang masih belum sesuai harapan, tingginya fasilitas pada kejadian kecelakaan di jalan khususnya melibatkan angkutan umum yang berakibat pada kerugian yang tidak sedikit,” ucapnya (24/7/2024).

 

Dengan pemilihan ini, lanjut Benny, diharapkan hadirnya pemuda-pemudi yang peduli akan keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan.

 

“Serta menjadi pelopor dalam keselamatan kepada teman, keluarga, lingkungan serta membangun budaya tertib berlalu lintas atas dasar kesadaran pribadi, dan tanggung jawab moril untuk meningkatkan keselamatan,” akunya.

BACA LAINNYA  Undang Agus Rubiyanto,  Panitia HUT kabupaten Tebo di DPRD Terancam di Sanksi Adat

 

Adapun peserta pelajar pelopor telah disaring di tingkat Kabupaten/Kota. Berjumlah 15 orang siswa SMA sederajat, yang kebanyakan dari Kota Jambi karena daerah lainnya terkendala penganggaran di Dinas Perhubungan Kabupaten/Kota.

 

Sementara untuk para Abdi Yasa alias sopir sejumlah 11 orang dari Perusahaan angkutan barang dan juga terdapat pengemudi angkutan orang.

 

Terkait tingkat keselamatan LLAJ di Jambi, Benny mengungkapkan, pada tahun ini tingkat kecelakaan menurun dari 2023. Benny mengungkapkan untuk di Kota Jambi yang menjadi sampel sendiri diibaratkan seperti kuning telur yang dikelilingi lapisan putih diluarnya. Yakni berada dikelilingi Kabupaten Muaro Jambi dan arus lalu lintas banyak masuk dari daerah terdekatnya.

 

“Untuk ruas jalannya cukup baik, tinggal lagi pengaturannya. Pendekatan manajemen rekayasa lalu lintas, traffic demand manajemen harus kita lakukan. Dan ini sudah mulai kami lakukan bersama Ditlantas Polda Jambi untuk mengurai LLAJ di Provinsi Jambi khususnya Kota Jambi,” ucapnya.

 

Adapun acara ini dibuka oleh Gubernur Jambi Al Haris yang diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan Mukhtamar Hamdi.

BACA LAINNYA  Ini 2 Tampang dari 3 Pelaku Narkoba yang Kabur Saat Digerbek di Gubuk Kosong

 

Gubernur dalqm sambutannya mengapresiasi kegiatan ini, merupakan salah satu wujud nyata komitmen kita bersama untuk menciptakan dan meningkatkan kondisi lalu lintas dan transportasi yang lebih baik dan lebih aman di Provinsi Jambi.

“Melalui ajang ini, saya secara pribadi dan atas nama Pemerintah Provinsi Jambi ingin mengimbau dan mengajak seluruh elemen masyarkat, khususnya pelajar dan pekerja di bidang transportasi untuk bersama-sama bersinergi dan berperan aktif menciptakan keselamatan di jalan raya,” sampainya.

 

“Saya berharap melalui kegiatan ini kita dapat memberikan edukasi yang penting tentang keselamatan lalu lintas kepada generasi muda dan pelaku industri transportasi, serta memacu peningkatan kualitas pelayanan angkutan umum di Provinsi Jambi,” sebutnya.

 

Turut hadir dalam pembukaan, perwakilan Dirlantas Polda Jambi, Dinas Perhubungan Provinsi Jambi, Dishub Kabupaten/Kota, Jasa Rahardja dan Organda.

 

Adapun pemenang, pemilihan Pemuda Pelopor Keselamatan LLAJ dan kategori Abdi Yasa (Sopir) itu akan diumumkan pada Jum’at 26 Juli 2024.

Share :

Baca Juga

Berita

Ketua KNPI Aceh Timur Priode 2023-2026, Silaturrahmi dan Diskusi Dengan Pemuda – Pemuda Lintas Sektor

Berita

Danrem 042/Gapu Ikuti Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Satria Bhakti

Berita

Jadi sasaran Empuk Pelaku Narkoba, Wisnu Handoko Ajak Masyarakat Berani Tolak, Lapor Dan Rehab

Berita

Pelihara Kebugaran tubuh, Personel Korem 061/Sk melakukan pembinaan Jasmani

Berita

Polda Jambi Terjunkan Personil dari Dit Pol Airud, Samapta, dan Brimob Bersihkan Sampah Serentak

Berita

2 Napi Lapas Kelas IIB Kuala Tungkal Bebas saat HUT Kemerdekaan RI ke-78

Berita

Refleksi Akhir Tahun 2023 Kemenkumham, Momentum untuk Menghargai dan Bersyukur

Berita

Babinsa Kelurahan Kampung Baru Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Taqwa Hasan Saleh