Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Selasa, 6 Februari 2024 - 10:18 WIB

Berikan Arahan di Polres Bungo, Wakapolda Jambi Tekankan Personel Pahami Aturan Pengamanan

BUNGO – Wakapolda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto tiba di Polres Bungo, setibanya di Mako Polres Brigjen Pol Edi Mardianto memimpin Apel Kesiapan Personel Pengamanan Pemungutan suara pemilu 2024.

 

Jenderal Bintang Satu tersebut turut didampingi Karo Ops Kombes Pol Yudo Nugroho, Dirsamapta Kombes Pol Yohanes Wong Niti, Dansat Brimob Kombes Pol Nadi Chaidir, Kabid Humas Kombes Pol Mulia Prianto dan disambut Kapolres Bungo AKBP Singgih Hermawan.

 

Dalam arahannya Wakapolda Jambi menyampaikan bahwa kehadirannya dirinya menjalankan perintah Bapak Kapolri melalui Bapak Kapolda Jambi dalam rangka pengecekan kesiapan personel dalam pengamanan Pemilu di Wilayah Polres-polres jajaran Polda Jambi.

 

” Jangan hanya didepan saya semangat nya, saat pengamanan juga harus semangat dalam menjalankan tugas, ” ujarnya.

 

Brigjen Pol Edi Mardianto juga menyampaikan untuk membantu Kapolres dalam mengamankan Pemilu, dan saya yakin dan percaya para personel baik Bintara dan Perwira sudah tau apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab selama melaksanakan pengamanan Pemilu.

BACA LAINNYA  Taklimat Awal Kegiatan Audit Kinerja Itwasda Polda Jambi Dibuka Irjen Pol Rusdi Hartono

 

” Ikuti perintah, laporkan segera jika terjadi hal-hal yang dianggap mengganggu proses pelaksanaan Pemilu, sehingga tidak ada komplain ” tegasnya.

 

Tidak hanya itu, Brigjen Pol Edi Mardianto juga menambahkan, dalam pengamanan Pemilu saya juga menekankan untuk tetap menjaga netralitas kita sebagai anggota Polri, jangan terlibat politik karena kita hanya mengamankan agar proses demokrasi tersebut berjalan dengan lancar, damai, sejuk dan bermartabat.

 

” Kita harus pedomani aturan, yang mana pengamanan Pemilu tidak sama dengan mengamankan ketika ada kejadian orang yang berkelahi dan kita anggota Polri mengamankannya, kita harus turun dan pahami situasi di lingkungan, ” lanjutnya.

BACA LAINNYA  Dansat Brimob Polda Jambi Pimpin Langsung Apel Persiapan Kunjungan Kerja Presiden dan Wakil Presiden RI 

 

Nantinya selain personel Polres Bungo, kita dari Polda Jambi akan menambah personel untuk memback up pengamanan Pemilu sebanyak 48 orang.

 

Selain itu, untuk di wilayah Kabupaten Bungo ini sama-sama kita ketahui bahwa situasi daerah dan cuaca yang kurang baik, sehingga kita harus terus berkoordinasi dan turun ke TPS yang menjadi pengamanan kita selama pelaksanaan Pemilu.

 

” Kita juga harus siap menghadapi situasi cuaca yang kurang baik yang kiranya jika terjadi curah hujan dan banjir untuk mengalihkan TPS ke daerah yang aman, ” sambungnya.

 

Terakhir, saya menegaskan bahwa personel benar-benar siap melakukan pengamanan, sehingga saat pelaksanaan Pemilu hingga selesai benar-benar dipastikan kotak suara sudah sampai di tempat yang aman usai dilaksanakan penghitungan suara, pungkas Wakapolda Jambi. (Syah)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Kabid Humas Polda Jambi Hadiri Pembukaan Semarak Ekonomi Syariah Jambi

Berita

Wakil Ketua DPRD Kota Jambi M A Fauzi Turun Langsung ke Lokasi Kebakaran di Legok Danau Sipin 

Berita

Launching Sertifikat Elektronik dan Penyerahan Sertifikat Hak Atas Tanah Oleh Presiden RI Secara Virtual Diikuti Kapolda Jambi

Berita

Audiensi Pj. Bupati Tebo dengan Kadis Kominfo Provinsi Jambi, Ini hasilnya.

Berita

Faradillah Zahara Bachyuni,SH.Hadiri Peringatan Hari Kartini ke-145 dan HUT Dekranas ke-43 Provinsi Jambi

Berita

Tim BPBD Tanjab Barat Juara 1 Lomba Evakuasi dan Penyelamatan Pengungsi

Berita

Gelar Acara Kenal Pamit Dirpolairud, Dirresnarkoba dan Empat Kapolres, Ini Pesan Moral Irjen Pol Rusdi Hartono

Berita

Pertamina EP Jambi Field Dukung Program Pengembangan Batik Lapas Perempuan kelas IIB Jambi