Kembali Terjadi Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Panggil Pemilik Torehkan Prestasi Jadi Pelatih Taekwondo, Dansat Brimob Polda Jambi: Suatu Kehormatan dan Kebanggaan Korps Brimob  Rumah Ketua DPW Partai Aceh (PA) Dilempar Bom Molotov  Saat Sidak Di Pasar Villa Kenali, Kapolsek Kota Baru Dapati Harga Kebutuhan Pokok Berangsur Turun.  Gubernur Al Haris Gelar Rapat Optimalisasi Angkutan Batubara Melalui Sungai

Home / Berita

Kamis, 7 Desember 2023 - 17:12 WIB

Dipimpin Kapolri, Kapolda Jambi Hadiri Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin 2023

JAKARTA – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono menghadiri langsung Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin dalam rangka pengamanan Natal dan tahun baru 2024, bertempat di Ballroom Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (07/12/23).

 

Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin tahun 2023 dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan turut dihadiri kementerian/lembaga pemangku kepentingan terkait.

 

Selain itu, Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin tahun 2023 turut dihadiri Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Menparekraf Angela Tanoesoedibjo, perwakilan dari Basarnas, BMKG, Pertamina, dan Jasa Marga.

BACA LAINNYA  2 Pria dan 1 IRT Diamankan Polsek Tebing Tinggi Karena Sabu

 

Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa Rakor ini dalam rangka pengamanan Natal dan tahun baru, yang mana turut diikuti seluruh Polda di Indonesia salah satunya adalah Polda Jambi.

 

” Seperti yang sudah disampaikan Pak Kapolri bahwa Operasi Lilin terpusat ini Polri mengerahkan personel dengan dibantu TNI dan kementerian/lembaga terkait,” ungkapnya.

 

Dilanjutkan Jenderal Bintang Dua tersebut, nantinya dalam pengamanan Operasi Lilin 2023 dan pengamanan Tahun Baru 2024 kita akan melakukan pengamanan ditempat ibadah, objek wisata, pusat perbelanjaan, termasuk mendirikan pos pengamanan, pos pelayanan, dan pos terpadu, serta antisipasi terjadinya bencana alam.

BACA LAINNYA  Syukuran dan Pengukuhan Keluarga Asuh TNI-POLRI, Dansat Brimob Polda Jambi: Kita Adalah Saudara

 

” Tentunya nanti di Provinsi Jambi akan menggelar apel pengamanan Operasi Lilin dan pengamanan malam pergantian Tahun Baru 2024,” pungkasnya.

 

Turut hadir mendampingi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Yudo Nugroho, Dir Shabara Kombes Pol Yohanes Wong Niti KN, Dir Lantas Kombes Pol Dhafi, dan Dir Intelkam Kombes Pol Ronalzie Agus. (Syah)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Berita

Polres Merangin Bersama PPNS DJP Sumbar-Jambi Amankan Pelaku Tindak Pidana Perpajakan

Berita

Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Jambi Saksikan Langsung Penandatanganan Komitmen Pelaksanaan ZI di Kanwil Kemenkumham

Berita

Wakapolda Jambi Hadiri Syukuran Perdamaian SAD dan PT. Primatama Kreasi Mas

Berita

Sasar Tempat Hiburan Malam, Ditresnarkoba Polda Jambi Tes Urine Para Pengunjung, Tiga Dinyatakan Positif

Berita

Ditintelkam Polda Jambi Lakukan Sosialisasi Pendamping UMKM Dukung Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat 

Berita

Bobok Bareng’ dengan Gadis dibawah Umur, Oknum Tukang Bangunan Dibekuk Polisi

Berita

Hari Kedua Ramadhan, Jum’at Curhat Polres Tanjab Timur Dengarkan Permasalahan Terkait Harkamtibmas 

Berita

Meski Diguyur Hujan, Kapolda Jambi Pimpin Langsung Upacara HUT Brimob Polri ke 78